Buku Saku Kamus Durusul Lughah Jilid 3-4 (Adz-Dzahabi)

Penerbit: Adz-Dzahabi


  • 22.500,00
Ongkos kirim dihitung saat checkout


Buku Saku Kamus Durusul Lughah Jilid 3-4

Ahmad bin Kadiyat, penerbit adz-Dzahabi

Zaman telah berubah, dan kemudahan demi kemudahan pun dibentangkan. Jika dahulu penuntut ilmu harus membelinya dengan waktu dan tenaga. Kini, majelis ilmu bertebaran di mana-mana. Hanya saja, mau tidak kita mendatanginya? Al-Quran dan hadits sumber wahyu utama turun dengan bahasa Arab, bagaimana kita akan memahami keduanya tanpa perantaraan bahasa Arab. Banyak perkataan para ulama yang menjadi pelecut semangat bagi kita semua. Dan di antaranya perkataan fadhilatus Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin rahimahullah, “Bahasa Arab itu awalnya sulit, tapi setelahnya mudah!”

Setelah sebelumnya terbit Kamus Durusul Lughah (Jilid 1-2), menyusul serial berikutnya yang mulai terbit 1 Desember 2017. Kehadiran kamus-kamus ini sangat bermanfaat bagi para penuntut ilmu, jika biasanya mereka terbiasa dengan kamus-kamus besar semisal Kamus Besar Bahasa Arab Al-Munawwir, Mahmud Yunus, dan yang sekelas dengannya. Adapun sekarang, cukup dengan ukuran saku yang muat dibawa kantong. Praktis dan mudah!

Telah muncul pula kamus-kamus tematik yang lain, seperti; kamus untuk mempelajari Al-Arabiyyah Baina Yadaik, kamus untuk mempelajari Jamak Taksir, Kamus Fi’il, Kamus Santri 3 Bahasa dan lain sebagainya. Sedangkan kamus ini ditujukan untuk pendalaman materi Durus Lughah jilid tiga dan empat dengan susunan yang sistematis menyesuaikan isi buku. Kamus ini disusun oleh al-Akh Abu Hudzaifah Ahmad yang produktif dalam menerjemahkan kitab-kitab para ulama ke dalam bahasa Indonesia. Di antara terjemahan beliau yang best seller adalah Syarah Tsalatsatil Ushul (Syaikh Ibnu Utsaimin dan Syaikh Ibnu Baz rahimahumallah), terbitan Maktabah al-Ghuroba', Solo.

Motivasi Dari Langit

Tahukah Anda bahwa al-Qur’an diturunkan dengan bahasa Arab, Allah Subhanallahu wa Ta’ala berfirman,

بِلِسَانٍ عَرَبِيٍّ مُبِينٍ

“Dengan bahasa Arab yang jelas.” (Surat asy-Syu’ara: 195)

Maksudnya adalah Ketika Allah Ta’ala memilih bahasa Arab untuk menjelaskan (firman-Nya), menunjukkan bahwa bahasa-bahasa yang lainnya, kemampuan dan tingkatannya di bawah bahasa Arab. Ini yang dijelaskan oleh Ibnu Faris. (as-Shahibi fi Fiqh al-Lughah, dialihbahasakan oleh Ustadz Ammi Nur Baits)

Sebagai bahan renungan, cermati ayat berikut,

وَرَبُّكَ يَخْلُقُ مَا يَشَاءُ وَيَخْتَارُ مَا كَانَ لَهُمُ الْخِيَرَةُ

“Tuhanmu menciptakan apa saja yang Dia kehendaki dan Dia memilih (sesuai yang Dia kehendaki). Mereka tidak bisa menentukan pilihan.” (Surat al-Qashash: 68)

Kamus Durusul Lughah Jilid 3-4, Penulis Abu Hudzaifah Ahmad Bin Kadiyat, Penerbit Adz-Dzahabi, format buku softcover, tebal buku 184 halaman, ukuran buku 9,5 cm x 14 cm, berat 250 gram, Harga Rp. 22.500,-


Kami Juga Merekomendasikan