Buku Saku Ikhlas Ringan Diucapkan Berat Dipertahankan (Pustaka Muslim)

Penerbit: Pustaka Muslim


  • 11.000,00
Ongkos kirim dihitung saat checkout


Buku Saku Ikhlas Ringan Diucapkan Berat Dipertahankan

Abu Mushlih Ari Wahyudi, Pustaka Muslim

Ikhlas adalah sesuatu yang amat penting. Hal ini karena ikhlas merupakan amalan hati yang menjadi syarat diterimanya segala amala dan ketaatan. Semua bentuk ibadah tidak akan ada nilai dan keutamaannya jika tidak didasari dengan ikhlas. Bahkan, dua kalimat syahadat tidaklah diterima jika tidak diucapkan dengan ikhlas. Demikian pula shalat, dzikir, dakwah, dan sebagainya.

Mengapa banyak para ulama membahas tentang ikhlas, sebagaimana yang dilakukan Imam An-Nawawi rahimahullah di dalam kitabnya yang sangat terkenal Riyadhus Shalihin. Di mana di dalam kitab beliau tersebut, bab pertama yang beliau unggah adalah bab tentang ikhlas. Di dalamnya beliau membawakan beberapa ayat dan hadits yang menunjukkan dan menjelaskan tentang hakikat ikhlas. Bab itu beliau beri judul “Bab Ikhlas dan Menghadirkan Niat dalam Segala Amalan dan Ucapan, Lahir dan Batin.”
Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman,

ومَا أُمِرُوْا إِلاَّلِيَعْبُدُاللهَ مُخْلِصِيْنَ لَهُ الدِّيْنَ حُنَفَاءَ

“Padahal mereka tidak disuruh kecuali supaya menyembah Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam (menjalankan) agama yang lurus…” (Surat Al-Bayyinah: 5)
Dalam ayat lain disebutkan,

فَاعْبُدِ اللَّهَ مُخْلِصًا لَهُ الدِّينَ أَلَا لِلَّهِ الدِّينُ الْخَالِصُ

“Maka sembahlah Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya. Ingatlah, hanya kepunyaan Allah-lah agama yang bersih (dari syirik).” (Surat Az-Zumar: 2-3)

Dari Umar radhiyallahu ‘anhu, bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

إِنَّمَا الْأَعْمَالُ بِالنِّيَّةِ وَلِكُلِّ امْرِئٍ مَا نَوَى فَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ إِلَى اللَّهِ وَرَسُولِهِ فَهِجْرَتُهُ إِلَى اللَّهِ وَرَسُولِهِ وَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ لدُنْيَا يُصِيبُهَا أَوِ امْرَأَةٍ يَتَزَوَّجُهَا فَهِجْرَتُهُ إِلَى مَا هَاجَرَ إِلَيْهِ

“Amal itu tergantung niatnya, dan seseorang hanya mendapatkan sesuai niatnya. Barang siapa yang hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya, dan barang siapa yang hijrahnya karena dunia atau karena wanita yang hendak dinikahinya, maka hijrahnya itu sesuai ke mana ia hijrah.” (HR. Al-Bukhari, Muslim, dan empat imam Ahli Hadits)

Buku ini mengupas tuntas seputar ikhlas dari awal sampai akhir, penulis banyak membawakan atsar-atsar dari para ulama terkait pembahasan, sehingga menambah faidah yang berharga bagi pembacanya. Jazakallah khairan.

Keunikan Hadits Niat

Banyak para ulama yang mengawali kitabnya dengan hadits Umar bin Khatthab ini di antaranya, Imam An-Nawawi dalam Al-Arba’in, Imam Al-Bukhari dalam Shahih nya, Syaikh Abdul Ghani Al-Maqdasi dalam Umdatul Ahkam, Imam Al-Baghawi dalam Mashabih As-Sunnah dan Syarh As-Sunnah, dan Imam As-Suyuthi dalam Jami’ Ash-Shagir.

Buku Saku Ikhlas Ringan Diucapkan Berat Dipertahankan, Penulis Abu Mushlih Ari Wahyudi, Penerbit Pustaka Muslim, format buku softcover, tebal buku 88 halaman, ukuran buku saku 10 x 14.5 cm, berat buku packing +/- 250 gram, Harga Rp. 11.000,-


Kami Juga Merekomendasikan