Buku Belajar Mewarnai (BISA)

Penerbit: BISA


  • 35.000,00
Ongkos kirim dihitung saat checkout


Buku Belajar Mewarnai

Program BISA Learning Centre

Anak-anak mana yang tidak suka menggambar dan mewarnai, hampir semuanya suka. Buku ini mengajak Ananda berselancar dalam dunia warna (bagi Anda par orang tua bisa menyiapkan alat seperti cat air, crayon, spidol, atau alat pewarna lainnya), biarkanalah Ananda bereksplorasi sepuasnya. Di samping mewarnai, ada kegiatan tambahan yang semarak tentunya, apakah itu? Ya, betul sekali … setiap gambar pada bagian atas terdapat kosa kata bahasa Arab. Jadi, lengkap sudah, mari bermain dan belajar bersama BISA!

Mewarnai Gambar, Apa Ada Manfaatnya?

Menurut Femi Olivia dalam bukunya Gembira Bermain Corat-Coret, mewarnai merupakan suatu bentuk kegiatan kreativitas, dimana anak diajak untuk memberikan satu atau beberapa goresan warna pada suatu bentuk atau pola gambar, sehingga terciptalah sebuah kreasi seni.

Ada banyak manfaat mewarnai bagi anak, yaitu :

  • Melatih anak mengenal aneka warna dan nama-nama warna
  • Melatih anak untuk memilihi kombinasi warna dan membantu anak untuk belajar keserasian dan keseimbangan warna
  • Stimulasi daya imajinasi dan kreativitas
  • Melatih mengenai objek sehingga anak memahami detail objek yang akan diwarnai terlebih dahulu sebelum mereka mewarnai
  • Melatih anak membuat target. Proses mewarnai membutuhkan satu target yaitu berhasil mewarnai seluruh bidang gambar yang tersedia. Jadi anak belajar untuk menyelesaikan tugas yang dihadapinya sesuai target.
  • Melatih anak mengenal garis batas bidang.
  • Dimasa awal ketika anak memulai aktifitas mewarnai, mereka tidak akan peduli dengan garis batas gambar dihadapannya. Hal tersebut wajar-wajar saja, biarkan anak merasa nyaman dan excited terlebih dahulu dengan aktivitas mewarnainya
  • Melatih keterampilan motorik halus anak sebagai salah satu sarana untuk mempersiapkan kemampuan menulis
  • Melatih kemampuan koordinasi antara mata dan tangan. Mulai dari bagaimana cara yang tepat menggenggam krayon, hingga memilih warna dan menajamkan krayon.

Selain itu Mewarnai Dapat Mengembangkan Kemampuan Motorik Si Kecil

Aktivitas mewarnai merupakan aktivitas yang dapat membantu meningkatkan kinerja otot tangan sekaligus mengembangkan kemampuan motorik anak. Kemampuan tersebut sangat penting dalam perkembangan aktivitasnya kelak, seperti dalam mengetik, mengangkat benda dan aktivitas lainnya dimana dibutuhkan kinerja otot lengan dan tangan dalam prosesnya. (Disarikan dari carabelajarcerdas.(sebuah blog) via bimba-aiueo.com)

Buku Belajar Mewarnai, Penerbit: Bisa Learning Centre, Buku cetak edisi softcover, tebal buku 44 halaman, ukuran buku 29,5 x 21 cm, dan dengan berat 351 gram. Harga Rp. 35.000,-


Kami Juga Merekomendasikan